Bahasa Program

Monday, August 12, 2019

Bahasa Program


Bahasa Program - Jaman sekarang, hampir semua menggunakan teknologi kan? Mulai dari menonton tv, ngerjain tugas, belanja online, sampai transportasi. Sempet gak kepikiran gimana caranya teknologi itu kerja? Sampe bikin kehidupan kita jadi jauh lebih mudah. Nah, itu semua berkat penggunaan Bahasa Program.

Bahasa Program saat ini sudah sangat banyak, mulai dari yang mudah kita pahami sampai bahasa mesin. Ada juga bahasa program yang dikhususkan untuk keperluan tertentu, mulai dari pembuatan aplikasi di mobile, komputer hingga mesin.

Mungkin artikel ini akan menjelaskan secara singkat tentang apa itu Bahasa Program, Sejarah singkat dari bahasa program dan Mengapa bahasa program itu banyak.

1. Bahasa Program
Dari wikipedia bahasa program diartikan sebagai, instruksi standar untuk memerintahkan komputer. Bahasa pemrograman merupakan suatu himpunan dari aturan sintaks dan sematik yang dipakai untuk mendefinisikan program komputer. Bahasa ini memungkinkan seorang programmer dapat menentukan secara persis data mana yang akan diolah oleh komputer, bagaimana data ini akan disimpan atau diteruskan, dan jenis langkah apa yang akan diambil dalam berbagai situasi secara persis.

Nah, untuk bahasa yang lebih gampangnya yaitu. Bahasa program adalah suatu bahasa yang digunakan untuk mengatur suatu komputer agar dapat berjalan sesuai dengan yang diminta oleh user atau pengguna dalam menjalankan suatu tugas.

2. Sejarah Bahasa Program
Awal mula Bahasa pemrograman dimulai dari Mekanisme Antikythera yang berasal dari Yunani Kuno. Antikythera adalah Kalkulator yang menggunakan beberapa ukuran persneling dan konfigurasi untuk menentukan operasi. pada tahun 1206 Al-Jazari membangun Automata. Dan pada 1801 dikembangkan Jacquard Loom oleh joseph Marie.
Charles Babbage adalah tokoh pertama yang memperkenalkan Pemrograman pada komputer saat abad pertengahan, beliau adalah seorang ilmuan inggris dan beliau adalah seseorang yang pertama kali mendesain mesin merupai komputer dan mesin itu diisi dengan beberapa program yang dapat berjalan untuk Analytical Engine, membuat dengan mengadopsi ide dari teknologi pada peradaban Yunani Kuno. Beliau membuat program bersama temanya yaitu Putri dari Lord Byron dan Byron Countess dari Lovelace.
Pada zaman dahulu Saat programmer masih menjadi hal yang baru, seorang Programmer memerintahkan komputer secara fisik menggunakan metode pengkabelan dan wiring secara manual, Kemudian berkembang hingga menjadi bahan pemrograman sederhana. Kualitas dan fitur berkembang dan bertambah dengan pesat.
3. Mengapa Bahasa Program Itu Banyak ?
Bahasa Program yang ada sekarang sangatlah banyak sekitaran 50 lebih. Mulai dari bahasa program yang benar benar basic hingga bahasa program yang digunakan untuk membuat program yang besar. Beberapa bahasa program yang ada diantaranya yaitu VB.net, C, C++, C#, Phyton, Java, PHP, Swift, Ruby, Perl, Go, dan yang terbaru yaitu Bosque.
Terkadang timbul pertanyaan, kenapa sih bahasa program itu dibuat banyak? Kenapa tidak 1 saja agar memudahkan belajar program? Kan sama sama bahasa program buat bikin program? Terus bedanya apa sampe harus banyak jenisnya? Dan masih banyak pertanyaan yang lain. Nah jawaban singkatnya yaitu, bahasa program digunakan sesuai kebutuhan kita. 
Misalkan kita ingin membuat aplikasi desktop, maka kita bisa menggunakan VB.net karna itu tergolong cukup mudah. Lalu, jika ingin membuat aplikasi mobile bisa menggunakan C#. Dan jika ingin membuat web kita bisa menggunakan Golang. Setiap bahasa program pasti memiliki kelebihan dan kelemahan masing - masing, dan tentu memiliki tingkat kerumitan masing - masing. Tapi, jika kita sudah biasa menggunakan bahasa program yang digunakan maka kita sudah tidak mengalami kendala yang banyak.

0 comments :

Post a Comment

Berkomentarlah dengan kata yang sopan,baik,halus.Jangan memberi komentar SAMPAH.